Rabu, 24 April 2024

Sekda Bambang Ikut Meresmikan KC Bank Panin Selatpanjang



Kabarpesisirnews.com     KPN

SELATPANJANG RIAU,    -

Mewakili Pelaksana tugas (Plt) Bupati Kepulauan Meranti AKBP (Purn) H. Asmar, Sekertaris Daerah Bambang Suprianto ikut meresmikan Kantor Cabang Bank Panin Selatpanjang, Rabu (24/4/2024).




Pimpinan Kantor Cabang Utama Bank Panin Pekanbaru Hadrianus Tamrin Ziadi yang turut dalam peresmian itu mengucapkan selamat datang dan terima kasih Pemkab Kepulauan Meranti.




"Mohon restunya Pak, nanti untuk melaksanakan peresmian," kata Hadrianus.

Ia menerangkan, selama 33 tahun Bank Panin Selatpanjang telah berusaha untuk mencari gedung baru.




"Baru pada tahun yang lalu kami beruntung bisa memperoleh gedung ini, yang akhirnya bisa kita jadikan kantor cabang yang baru untuk Bank Panin Selatpanjang," ungkapnya.




Sebelumnya Bank Panin Kantor Cabang Selatpanjang berada di jalan Teuku Umar Selatpanjang. Sedangkan gedung baru saat ini berada di Jalan Kartini Selatpanjang dan memiliki bangunan lebih besar dari sebelumnya.

Sementara itu, atas nama Pemkab Kepulauan Meranti, Sekda Bambang mengucapkan selamat dan sukses atas peresmian gedung yang baru. Ia menyatakan Pemkab akan selalu memberikan dukungan bagi lembaga-lembaga keuangan sebagaimana fungsinya.




"Sehingga nanti kita bisa bekerja sama dan mudah-mudahan dunia perbankan dapat tumbuh di Kabupaten Kepulauan Meranti," harap Bambang.




Lebih lanjut, dia menerangkan dengan diresmikannya kantor baru Bank Panin itu, menjadi bukti bahwa Kepulauan Meranti masih menjadi daerah yang potensial dalam bisnis perbankan.

"Dengan kontribusi Bank Panin dalam perekonomian daerah, tentunya akan memberikan dampak positif bagi masyarakat, selaras dengan salah satu misi Bank Panin," sebutnya.




Bambang juga berharap pembangunan gedung baru tersebut dapat membangun suasana kerja dan suasana pelayanan yang kondusif, aman dan nyaman. Dengan begitu, mampu berkontribusi dalan peningkatan kinerja internal Bank Panin sendiri, maupun berdampak luas kepada masyarakat untuk terus berkinerja membangun negeri.




"Kita berharap juga bisa mendongkrak dan meningkatkan distribusi pertumbuhan ekonomi secara merata di masyarakat Kepulauan Meranti," harapnya."****

(Prokopim).-




EDITOR            :    R.ARIFIN

Load comments