Rabu, 11 September 2024

Turnament Sepak Bola HUT RI Ke-79 Di Kecamatan Merbau Masuk Putaran Ke Tiga: Dua Klub Di Diskuwalifikasi



Kabarpesisirnews.com.   KPN
MERBAU RIAU,    -
Dari 30 Klub yang ikut dalam ajang turnament sepak bola dalam rangka memperingati dan memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) Ke-79, hari ini Selasa (10/9/2024) masuk putaran ke- 3 merebut posisi delapan besar. Dua Klub di diskuwalifikasi selama satu tahun.


Turnamen sepakbola ini dipusatkan di lapangan Setia Pati Teluk Belitung, Kecamatan Merbau, Kabupaten Kepulauan Meranti.


"Diketahui, turnamen sepakbola dalam HUT RI ini di sponsori oleh EMP. PT. ITA (Imbang Tata Alam) bersama sopkontraktor yang ada di Kurau.
Pelopor kesebelasan yang bertanding awal putaran ke 3 atau masuk 8 besar, yakni Klub Belitung FC VS Buana Sakti pada babak ke dua Klub BEP VS Nibung Sakti.


Sayangnya, saat laga antara Klub Belitung FC VS Buana Sakti berlangsung hingga diakhiri peluit panjang dibunyikan wasit menandakan adu finalti. Saat finalti hampir berakhir terjadi persoalan, karena diduga saat tendangan penentuan terjadi suwasana dilapangan memanas, akibat klub dari Buana Sakti mengklim bola masuk, dan tidak terima keputusan wasit.


Suwasana sempat tegang, dan memanas, beruntung pihak keamanan sigap dalam pengamanan. Saat itu, pertandinan sempat terheti seketika, saat dimediasi oleh panitia melalaui ketua tim dan manejar sepak bola tersebut, tidak menemukan solusi, alhasil panitia mengambil sikap, akhirnya ke dua Klub, yakni Klub Belitung FC dan Buana Sakti di diskuwalifikasi selama satu tahun.
Semulanya, sejak peluit panjang dibunyikan oleh wasit tanda pertandingan babak pertama dimulai, kedua kesebelasan langsung menerapkan pola permainannya.


Wasit yang memimpin dalam pertadingan Belitung FC VS Buana Sakti dan Klub BEP, VS Nibung Sakti dari pertama, hingga pertandingan berakhir dipimpin," oleh Herman asal Kecamatan Pulau Merbau, Kepulauan Meranti. 


Seperti dikemukakan Ketua pelaksana turnament sepak bola Idrus SE mengatakan, turnament sepak bola ini merupakan sebuah langkah yang sangat tepat dan positif, serta patut didukung dan dikembangkan oleh semua pihak, baik pelaku maupun pecinta sepak bola itu sendiri, ucapnya.


“Melalui momen ini, kita berharap untuk dapat menemukan bakat-bakat terbaik dari cabang olahraga sepakbola, pada masanya nanti akan menjadi modal berharga untuk mengharumkan nama baik Kecamatan Merbau, umumnya Kabupaten Kepulauan Meranti, tutur Kasi Trantib Kecamatan Merbau itu.


“Diakuinya, turnamen sepakbola dalam rangka memeriahkan HUT RI ini sudah tiga kali di sponsori secara langsung oleh pihak perusahaan PT.ITA (Imbang Tata Alam) "Kurau", katanya, turnament ini membawa dampak signifikan kepada para pemain, dan klub yang ada di Kecamatan Merbau, jelas Idrus.


Dirinya berharap, kepada seluruh pihak agar terus memberikan dukungan khususnya terhadap perkembangan sepakbola, dan kita sangat menyayangkan atas kejadian ini, semoga ini menjadi peringatan buat panitia, ujar Idrus.


"Idrus juga berpesan, kepada wasit yang memimpin pertandingan, untuk tetap objektif dan profesional dalam  menjalankan tugas. Dengan demikian turnamen ini dapat berlangsung lancar dan tertib, sampai dengan selesai, imbuh Idrus lagi.


 “Kepada para pendukung dan suporter, diharapkan, tetap jaga ketertiban dan keamanan selama turnamen ini berlangsung, jauhi perselisihan dan pertikaian. Berikan dukungan kepada tim yang bertanding dengan cara yang baik dan tertib, kepada para pemain, tetap junjung tinggi sportivitas, semoga turnamen ini berjalan sukses dan lancar, pungkas Idrus.


Kepala Desa Pelantai, Khairi disela swasana tegang saat dihampiri awak median ini mengatakan, kita ikut putusan wasit, dan meminta agar wasit memberi keputusan se adil adilnya, dan tidak merugikan sepihak bang, pertandingan ini hanya memeriahkan bukan cari masaalah, dan saya berharap kepada pemain warga saya dapat menahan diri, pungkas Khairi.


Sampai peluit panjang dibunyikan oleh wasit tanda pertandingan berakhir, Klub Nibung Sakti berhasil mengalahkan Klub BEP dengan skor 1 - 0."****



LIPUTAN MERANTI :  ALI SANIP 
EDITOR           :    R.ARIFIN

Load comments