Jumat, 06 Desember 2024

Polres Kep Meranti Gelar Jumat Curhat Komunitas Motor Selatpanjang, Ajak Jaga Persatuan



Kabarpesisirnews.com      KPN
KEPULAUAN MERANTI RIAU,  - 
Kegiatan Jum'at Curhat Polres Kepulauan Meranti Bersama Komunitas Motor Selatpanjang bertempat di Pos Sandar Sat Polairud Polres Meranti Jalan Ahmad Yani Kelurahan Selatpanjang Kota Kecamatan Tebing tinggi, berjalan penuh kekeluargaan pada Jum'at (06/12/24) pagi.


Kegiatan jumat curhat ini  merupakan program Polres Kepulauan Meranti yang rutin di laksanakan setiap hari Jumat dengan tujuan untuk  bertemu dengan masyarakat dan komunitas agar bersama dapat bertukar pikiran, dan memberikan saran.


Wakapolres Kepulauan Meranti Kompol Dodi Zulkarnain Hasibuan, mengatakan Alhamdulillah, pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Kepulauan Meranti telah selesai dengan lancar.


"Saat ini, situasi kamtibmas pasca-Pilkada di Kabupaten Kepulauan Meranti berada dalam keadaan kondusif dan terkendali." Kata Waka Polres Kep Meranti 


Selain itu, kita juga bakal menyambut perayaan Natal dan Tahun Baru yang semakin dekat, kami dari pihak kepolisian Polres Meranti berharap agar seluruh masyarakat, termasuk komunitas motor, dapat tetap menjaga ketertiban, saling menghormati, dan menjaga keselamatan di jalan. 


"Mari kita manfaatkan momen ini untuk mempererat tali silaturahmi antar sesama, serta merayakan dengan penuh rasa damai dan aman."


Dodi juga mengingatkan kepada rekan-rekan komunitas motor untuk selalu mematuhi peraturan lalu lintas demi keselamatan bersama, baik saat berkendara maupun dalam kegiatan lainnya. 


"Polres Kep Meranti siap memberikan dukungan dan perlindungan agar perayaan Natal dan Tahun Baru dapat berjalan dengan aman dan nyaman bagi semua, kami dari Kepolisian menghimbau untuk menjaga Sitkamtibmas di wilayah hukum Polres Kepulauan Meranti dan terutama jauhi hal yang berkaitan dengan narkoba." ungkap Dodi Zulkarnain 


Disamping itu, Ketua Komunitas Motor Selatpanjang Wahyu Priyadi menyebutkan dengan adanya kegiatan ini memberikan kesempatan untuk bersilaturahmi bersama Polres Kepulauan Meranti, Komunitas Motor akan mengikuti dan mendukung segala arahan dari pihak kepolisian dalam menjaga kamtibmas di wilayah Kabupaten Kepulauan Meranti.


"Ucapan terimakasih kepada Polres Kepulauan  Meranti yang telah melaksanakan kegiatan demi menciptakan situasi yang aman dan kondusif pada pelaksanaan pemilu 2024," Katanya."**** 



SUMBER        :
Humas Polres Kep.Meranti
EDITOR          :    R.Arifin

Load comments